08/01/13

USN Kolaka Jadi Negeri


Universitas 19 November (USN) yang ada di Kabupaten Kolaka Provinsi Sulawesi Tenggara ini

segera mendapatkan status baru sebagai Universitas Negeri dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, setelah seluruh tahapan dan syarat penegerian telah mampu dipenuhi Universitas.


Pada hari Kamis tanggal 3 januari 2013 lalu di ruang sidang lantai 18 Kantor Kemendikbud Jakarta  di adakan Penandatanganan  Memorandum of Understanding (MoU) tentang pendirian dan penyelenggaraan universitas negeri dan penyerahan asset serah terima aset USN Kolaka  oleh Bupati Kolaka Dr. H. Buhari Matta dan Dirjen Dikti Kemendikbud RI Prof. Dr. Joko Santoso  disaksikan Mendikbud Muhammad Nuh.


Pada Saat penyerahan  tercatat total aset USN sebesar Rp 21, 649 miliar yang Terdiri dari Tanah, Gedung dan peralatan lainnya. Dihitung oleh seorang akuntan publik dari Surabaya. ("Wah Banyak Skali yah??")
Logo USN Kolaka



Pada saat acara penandatanganan MOU dan serah terima aset USN Kolaka itu juga hadir Wakil Ketua DPD RI La Ode Ida,  Ketua DPRD Kolaka Parmin Dasir.
Sedangkan penyerahan aset dilakukan Ketua Yayasan Pembaharuan Pembangunan Pendidikan Indonesia Kolaka (YAPPPIKA) Andi Syahruddin Muharam kepada Ditjen Dikti.
Hadir pula Wakil Bupati Kolaka Amir Sahaka serta pejabat lain diantaranya, Asisten III Pemerintah Kabupaten Kolaka M Ismail, Ketua Bappeda Fachruddin Rahim, Pembantu Rektor I Nursamsir, Pembatu Rektor II Ashari Arifin, Kepala Dinas Pendidikan Kab. Kolaka Abdullah, Notaris Asman Amanullah, para dekan USN serta Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Sultra Abubakar Lagu dan Wakilnya, Riha Madi.






Universitas 19 November (USN) Kolaka di Kelola oleh Yayasan Pembaharuan Pembangunan Pendidikan Indonesia Kolaka (YAPPPIKA) yang di Ketuai Andi Syahruddin Muharam.  Rektor USN Saat ini adalah Dr. Azhari.



Diharafkan Keputusan Presiden (KepPres) turun, Sehingga Status sebagai Perguruan Tinggi Negeri Sudah dapat di pakai pada ajaran baru. September 2013.
 



Pada saat bersamaan juga ada dua perguruan tinggi yang ikut meneken MoU yakni Institut Seni dan Budaya Papua serta satu perguruan tinggi di Kalsel.
 
Alamat Kampus :Jalan Pemuda No 339,KM.4  Kolaka  Kodepos 93514, Telpon 0405-21132, fax: 040524028












sumber: sebagian dari : http://sultra.kemenag.go.id

Tidak ada komentar: